Quantcast
Channel: desperate housewife
Viewing all articles
Browse latest Browse all 734

Kamu Harus Tau, Berikut Ini Harga Tiket Kereta Api Jakarta-Jogja

$
0
0
Haiii, siapa yang anker di sini. Alias anak kereta? Kereta api disebut-sebut sebagai moda transportasi umum jarak jauh yang difavoritkan masyarakat Indonesia. Salah satu contohnya seperti daerah Jakarta dan juga Jogjakarta. harga tiket kereta api jakarta jogja. Banyak sekali jenis kereta yang diberangkatkan dari Stasiun Jakarta ke Stasiun Jogjakarta. Ada sekitar 26 jenis kereta tersebut. Berikut ini ialah harga tiket kereta api Jakarta Jogja.

Harga Tiket Kereta Api Jakarta-Jogjakarta Kelas Ekonomi

Pada umumnya kereta ekonomi memiliki ciri sebagai berikut yakni berkapasitas 106 penumpang dalam satu kereta yang disebar rata dalam beberapa gerbong keretanya, kedua kereta ekonomi meliputi bangku, colokan listrik, dan AC. Mengenai karakteristik khas dari kelas ini ialah bangkunya. Dimana bangku sambung ini dapat memuat hingga dua-tiga penumpang. Hal inilah yang menyebabkan harga tiket kereta kelas ekonomi lebih murah.

Di stasiun Tawang Semarang
Berapa sih harga tiket kereta api Jakarta-Jogjakarta dengan kelas ekonomi?. Harganya yang paling murah yakni kereta Bengawan jurusan Pasar Senen-Lempuyangan seharga Rp74.000,00 serta termahal yakni kereta Fajar Utama Solo Jurusan Pasar Senen-Jogjakarta seharga Rp365.000,00. Selebihnya ada diantara range tersebut. Banyak jenis kereta jakarta-jogjakarta yang menyediakan kelas ekonomi diantaranya Bengawan, Progo, Gajahwong, Bogowonto, Anjasmoro, Mutiara Selatan, Gaya Baru Malam Selatan, Malabar, Singasari, Jayakarta, Senja Utama YK, Mutiara Selatan, Jaka Tingkir, 

Harga Tiket Kereta Api Jakarta-Jogjakarta Kelas Bisnis

Kereta Api Kelas Bisnis ini bercirikan memiliki bangku Individu. Dimana setiap penumpang akan mendapatkan satu bangku masing-masing, disusun dua baris. Berbeda dengan kelas ekonomi yang berisi hingga 100 lebih, di kelas ini dalam satu kereta hanya terdapat 64 bangku yang efeknya akan membuat bangku terasa lebih lega. Akan tetapi bangku ini hanya bisa diubah arahnya tetapi tidak bisa direbahkan. Selain itu sama seperti kelas dibawahnya yakni kelas ekonomi, kelas bisnis terdapat colokan listrik dan pendingin udara.

Mengenai harga tiket kereta api Jakarta-Jogjakarta pada kelas bisnis yang paling murah yakni berharga Rp245.000,00 hingga paling mahal Rp370.000,00. Mengenai jenis kereta apa sajakah yang memberikan jasa layanan kereta api bisnis antar jakarta-jogjakarta yakni kereta api mataram dan kereta api malabar. Yups hanya dua jenis kereta yang tersedia.


Harga Tiket Kereta Api Jakarta-Jogjakarta Kelas Eksekutif

Kereta api kelas eksekutif memiliki ciri berkapasitas hanya 50 bangku sehingga hal ini menyebabkan jarak antar penumpang lebih luas dan lebar. Selain itu, busa bangku lebih empuk, bangku dapat diubah arah hadap dan bahkan direbahkan hingga 50 derajat. Keistimewaan lainnya dari kelas ini ialah adanya bantal, selimut, colokan listrik, pendingin udara serta televisi perkeretanya. Kelebihan lainya ialah waktu tempuhnya yang lebih cepat dibandingkan dengan kelas ekonomi. 

Mengenai harga tiket kereta api Jakarta-Jogjakarta pada kelas eksekutif yang paling murah yakni berharga Rp240.000,00 hingga paling mahal Rp610.000,00. Mengenai jenis kereta apa sajakah yang memberikan jasa layanan kereta api bisnis antar jakarta-jogjakarta yakni kereta api malabar, kereta api turangga, kereta api argo wilis, kereta api argo lawu, kereta api argo dwipangga, kereta api fajar utama solo, kereta api gajayana, kereta api mataram, kereta api argo lawu, kereta api senja utama yk, kereta api mutiara selatan, kereta api bima, kereta api bogowonto, kereta api gajahwong, kereta api anjasmoro dan lain-lain.

Harga Tiket Kereta Api Jakarta-Jogjakarta Kelas Eksekutif Luxury

Kereta api dengan kelas Luxury merupakan kelas tertinggi di kereta PT KAI. Karakteristik khas dari kelas ini ialah pada bentuk bangku nya dimana bangkunya ini mirip dengan kelas bisnis bangku pesawat. Keistimewaan lainnya yakni bangkunya memiliki partisi hal ini membuat adanya suatu suasana yang terasa lebih privat serta bangkunya bisa direbahkan hingga sudut 150 derajat hanya dengan tombol otomatis. Kelebihan lainnya ialah busanya sangat empuk yang tentu akan membuat nyaman penumpang selama dalam perjalanan serta fasilitas yang diberikannya pun cukuplah diantaranya televisi 12 inci layar sentuh beserta earphonenya, colokan listrik universal, dan USB charger. Harganya yakni sekitar diatas Rp1.000.000,00 dengan jenis keretanya yakni taksaka luxury, argo dwipangga luxury dan gajayana luxury.

Nah itu adalah harga tiket kereta api. Khususnya kereta api dari Jakarta ke Jogjakarta. Dimulai dari kelas ekonomi hingga luxury. Semoga menambah wawasan kamu yah.


Viewing all articles
Browse latest Browse all 734

Trending Articles