"Malu bertanya sesat di jalan".
"Ini pasti tidak tercantum harga di daftar menunya, dan si pembeli tidak mau bertanya lebih dahulu," batin saya.
Iya ngga sih?
Contoh kasus, saya mau tanya tentang suatu jasa layanan. Untuk bertanya, prosedurnya saya harus datang ke kantornya, mengambil nomor antrian, menunggu sampai datang giliran saya, kemudian baru saya bisa bertanya.
Atau saya harus menelpon call center. Dijawab oleh mesin operator, disuruh pencet nomor tertentu. Setelah pencet nomor untuk dihubungkan ke operator saya diminta menunggu, setelah cukup lama menunggu, disebutkan bahwa smeua operator sedang melayani pelanggan lain, silakan menelepon beberapa saat lagi.
Untuk tahu keywordnya kita bisa DM @BNI46 ketik #HelpPromo
Saya paling semangat deh kirim DM ke @BNI46 untuk tahu tentang promo ini, maklum pencinta diskon dan promo *malu*.
Lalu bagaimana jika informasi yang kita butuhkan tidak ada dalam keyword yang tersedia dalam #AskBNI?
Coba aja bertanya di twitter dengan mention @BNI46. Saya cek di akun twitternya cukup aktif menjawab pertanyaan dari customer.
Praktis dan simpel banget kan ya manteman. Kalo kita Mau Bertanya Nggak Sesat di Jalan #AskBNI
Kata pepatah yang sudah sangat nglotok dalam ingatan saya, mungkin kamu juga.
Inget ngga, beberapa waktu lalu netizen sempat dihebohkan dengan postingan, makan dengan menu sederhana di sebuah warung makan dekat pantai habisnya satu juta. Dalam postingan itu juga dilengkapi dengan foto nota pembelanjaan. Dua porsi nasi putih Rp.90.000, masa... *shocked*.
![]() |
dari foto yang diunggah netizen dan dikutip iwbspeed.com |
"Ini pasti tidak tercantum harga di daftar menunya, dan si pembeli tidak mau bertanya lebih dahulu," batin saya.
Tapi ngga bisa dipungkiri saya juga seringkali meremehkan perihal bertanya ini. Seperti kata pepatah yang saya sebutkan di awal tadi, kadang ada merasa malu. Kok kaya kere banget atau perhitungan banget apa-apa ditanya. Kadang juga karena merasa sok tahu. "Alah paling harganya ya sekian, standar lah, semahal-mahalnya ya ngga nyampe senganu." Kemudian setelah lihat bill, pingsan.
Saya pernah, jaman kuliah dulu, makan di salah satu warung gudek. Lagi agak kere, jadi pesen minumnya ai putih saja. Pas selesai makan tanya habisnya berapa, ternayata mahal, kira-kira tiga kali lipat dari harga makan siang saya biasanya lah. Padahal udah bela-belain pesennya air putih yak.
![]() |
Kira-kira begini suara batin saya saat itu foto: tapintoheaven.com |
Beberapa waktu lalu ibu mertua saya mengalami kejadian serupa. Anak bungsunya mau njahitin kain untuk dijadikan dua jas lab. Sekalian ibu mertua nitip satu kain untuk dijadikan blus. Berarti total tiga baju ya. Pas ngambil jahitan ibu kaget, habisnya Rp.600.000,-
"Ibu ngga tanya dulu ya?" tanya saya.
"Ngga sih, tapi ibu kan udah sering menjahitkan baju, biasanya segitu, paling mahal ya Rp.400.000,- lah. Apalagi tempat jahitnya juga biasa aja, bukan yang elit gitu."
"Emang sebelumnya udah pernah ibu menjahitkan kain di sana?"
"Ya belum sih itu pertamakalinya."
Nah! Kita seringkali menyamaratakan, kalo di satu tempat harganya segini, di tempat lain yang serupa kira-kira sama, padahal belum tentu kan. Coba kalo dari awal tanya. Tahu harganya segitu pasti kan cari tempat lain yang lebih murah.
Selain karena malu, alasan lain kita ngga mau bertanya bertanya karena malas ribet.
Iya ngga sih?
Contoh kasus, saya mau tanya tentang suatu jasa layanan. Untuk bertanya, prosedurnya saya harus datang ke kantornya, mengambil nomor antrian, menunggu sampai datang giliran saya, kemudian baru saya bisa bertanya.
Atau saya harus menelpon call center. Dijawab oleh mesin operator, disuruh pencet nomor tertentu. Setelah pencet nomor untuk dihubungkan ke operator saya diminta menunggu, setelah cukup lama menunggu, disebutkan bahwa smeua operator sedang melayani pelanggan lain, silakan menelepon beberapa saat lagi.
Lelah, emosi, ngerasa buang-buang waktu dan buang-buang pulsa.
Tapi ini ngga berlaku kalo kita mau tanya-tanya tentang produk dan layanan dari Bank Negara Indonesia (BNI) loh. Malu dan malas bertanya nggak lah ya! Kan ada #AskBNI.
![]() |
Peluncuran #AskBNI. Sumber: aktual.com |
Apa itu #AskBNI?
#AskBNI merupakan sebuah sistem layanan dari BNI melalui twitter. Jadi kita bisa tahu mengenai produk dan layanan BNI hanya dengan mengirimkan direct massage (DM) ke akun @BNI46
Cara daftar
Pertama kita follow dulu twitter @BNI46 biasanya setelah follow kita langsung dikirim DM cara mendaftar layanan BNI via twitter. Seperti ini caranya:
Kirim DM ke @BNI46 dengan format #daftar#nama_lengkap#nohandphone
Contoh: #daftar #Rahmi_Aziza #0852570000
Note: untuk nama awal dan akhir dipisah dengan menggunakan tanda underscore
Cara Menggunakan Layanan #AskBNI
Kirim DM ke @BNI46:
ketik #AskBNI [spasi] #Keyword
Contoh : #AskBNI#Taplus
Nah untuk tahu keywordnya apaan ajah, kita bisa DM @BNI46 dan ketik #HelpBNI
Beberapa keyword yang tersedia antara lain:
#KartuHilang
#KartuTertelan
#BukuHilang
#DebitOnline
#Taplus
#TarifATM
#Passport
#BlokirATM
#KartuTertelan
#BukuHilang
#DebitOnline
#Taplus
#TarifATM
#Passport
#BlokirATM
Dan masih banyak lagi ya cyint, bisa panjang nih tulisan kalo ditulis semua, sila cek aja sesuai panduan yang sudah saya tuliskan tadi ya.
Oya untuk responnya, cepet banget loh. Kemarin saya nyobain, begitu send DM kira-kira sepuluh detik langsung mendapat balasan. Jadi kalo misal pengen buka tabungan BNI, kita DM ke @BNI46 ketik: #AskBNI #Taplus. Nanti kita akan dikasih tahu syarat dan ketentuannya apa aja.
Jangan tanya sama rumput yang bergoyang ya...
Selain #AskBNI ada #Promo
Iya, selain kita bisa mendapatkan layanan customer service BNI via twitter melalui #AskBNI, kita juga bisa mendapatkan informasi tentang promo-promo BNI saat ini.
Caranya, DM ke @BNI46 ketik: #Promo [spasi] #KeywordUntuk tahu keywordnya kita bisa DM @BNI46 ketik #HelpPromo
Saya paling semangat deh kirim DM ke @BNI46 untuk tahu tentang promo ini, maklum pencinta diskon dan promo *malu*.
Lalu bagaimana jika informasi yang kita butuhkan tidak ada dalam keyword yang tersedia dalam #AskBNI?
Coba aja bertanya di twitter dengan mention @BNI46. Saya cek di akun twitternya cukup aktif menjawab pertanyaan dari customer.
![]() |
Menjawab pertanyaan customer di twitter |